PT Admiral Lines dengan ini menghimbau kepada masyarakat untuk waspada dan hati-hati terhadap modus penipuan yang dilakukan oleh oknum atau pihak tertentu dengan mengatasnamakan PT Admiral Lines.
Dalam upaya melindungi masyarakat dan mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, maka kami menyampaikan penjelasan sebagai berikut :
1. PT Admiral Lines mempunyai 8 (delapan) kantor cabang, yakni :
- Kantor cabang PT Admiral Lines Belawan,
- Kantor cabang PT Admiral Lines Panjang,
- Kantor cabang PT Admiral Lines Surabaya,
- Kantor cabang PT Admiral Lines Patimban, dan
- Kantor cabang PT Admiral Lines Batam.
2. PT Admiral Lines tidak pernah bekerja sama dengan perusahaan lain dalam perekrutan tenaga kerja/crew.
3. PT Admiral Lines tidak pernah bekerja sama dengan perusahaan lain dalam pelayanan jasa transportasi baik melalui laut maupun udara.
4. PT Admiral Lines tidak bertanggung jawab atas perbuatan oknum yang mengatasnamakan kantor cabang PT Admiral Lines, selain kantor cabang resmi seperti tersebut pada butir 1 diatas.
Demikian penjelasan kami, apabila masih ada keraguan dapat menghubungi PT Admiral Lines pusat di nomor 021-4247908 atau mengunjungi website resmi kami di www.admiral.co.id